Pc atau komputer selain untuk bermain game, pc juga sangat membantu dalam pekerjaan entah itu yang berhubungan dengan administrasi, programer, streamer, atau bahkan komposer music juga memerlukan sebuah komputer.
Bagi kalian yang menginginkan sebuah Pc tapi budget terbatas, ada 2 pilihan yang mungkin bisa kalian terapkan.
Yang pertama : membeli pc rakitan yang sudah dirakit, tapi minusnya adalah kita tidak bisa memilih komponen-komponen yang kita inginkan dan terkadang dengan harga serupa kita bisa merakit pc diatasnya.
Hal ini dikarenakan pc rakitan selain harga komponenya ada juga harga jasa perakitannya.
Yang kedua : merakit sebuah Pc sendiri, selain kita bisa menambah wawasan dalam hal komputer kita juga bisa memilih komponen apa aja yang kita inginkan dan memilah kompenen yang kita inginkan sesuai dengan budget kita, yang ada kemungkinan jika kita ingin mengupgrade pc kita, kita tidak perlu memanggil teknisi karena kita sudah memahami cara memasang komponen tersebut, apalagi dengan kemajuan internet saat ini kita tidak perlu susah mencari cara merakit sebuah pc.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut komponen pc dengan bugdet murah.
1.Motherboard Asrock B75
Motherboard b75 adalah motherboard jadul dengan fitur yang tidak tertinggal terlalu jauh dibandingkan h61.
Meskipun socket b75 tidak support overclocking tapi beberapa motherboard b75 support overclocking meskipun masih sedukit terbatas atau yang disebut booster, tapi fitur ini cukup membantu.
Berikut beberapa spesifikasi Asrock B75m ini :
- Support intel i3/i5/i7 gen 2 dan 3
- Support intel xeon/pentium/celeron LGA 1155
- 2x slot ram ddr3 1600/1333/1066 (maks : 16GB)
- 1x PCIE 3.0x16 slot
- 1x PCIE 2.0x16 slot
- 2x PCI
- 3x Sata 3
- 5x Sata 2
- 4x USB 3.0
- 2x USB 2.0
- 1x RJ-45 LAN port with LED
- 1x PS/2 mouse
- 1xPS/2 keyboard
- 1x D-Sub
- 1x Dvi-D
- 1x HDMI
Tidak diragukan lagi bahwa komponen terpenting dalam sebuah komputer atau pc.
Prosesor berperan penting dalam sebuah komputer karena prosesor berperan sebagai otak dari komputer itu sendiri.
Berikut beberapa prosesor yang saya sarankan sesuai kebutuhan
- Intel i3 3220 (prosesor hemat daya)
- Intel i5 3550
Intel i5 3550 ini meminta TDP 77w yang dimana ini lumayan cukup tinggi bagi kalian yang ingin menghemat daya listrik, intel i5 3550 ini juga memiliki igpu HD 2500 yang mana kalian tidak memerlukan vga, kecuali kalian ingin memakainya dalam gaming yang mana vga sangat diperlukan dikarenakan igpu kurang kuat untuk memainkan game-game saat ini.
3.Ram Hynix 4GB
Ram juga sangat penting untuk menjalakan sebuah aplikasi di dalam komputer, ram ini berfungsi sebagai penyimpanan sementara dalam sebuah komputer, kalian bisa memilih ram apa aja namun yang perlu di ingat adalah saat anda membeli ram untuk komputer disarankan untuk memasang dual channel agar kinerja ram lebih ringan. Semakin besar kapasitas ram maka lebih lancar lagi dalam menjalankan sebuah aplikasi.
Selain itu dengan menggunakan dual channel ram maka harga pengeluaran kalian terasa sedikit lebih hemat
4.HDD Wd Blue 500GB
Hdd penting untuk penyimpanan dan juga untuk sistem bios, meskipun Ssd lebih cepet dibandingkan Hdd tapi Hdd perlu dipertimbangkan bagi kalian yang belum memiliki budget untuk membeli sebuah Ssd dan juga Ssd dengan kapasitas yang sama memiliki harga yang jauh lebih tinggi dibandingkan Hdd.
Hdd juga bisa digunakan untuk CCTV, dan juga Server
5.Power Suply Ezmax 500w
Power suply dibutuhkan untuk menghidupkan sebuah komputer, tanpa power suply komputer tidak akan menyala.
Dalam memilih sebuah power suply kalian harus memilih power suply yang bagus dan bukan abal-abal jika kalian memakai vga yang membutuhkan power pin, dan juga kalian memerlukan perhitungan dalam kapasitas power suply untuk komputer kalian disarankan 100w diatas daya yang dibutuhkan power suply kalian, agar komputer bisa jalan.
Jika kalian memakai vga tanpa power pin kalian bisa memakai power suply bawaan casing asal watt yang diperlukan terpenuhi.
6.Fan Cooler intel LGA 1155
Fan cooler bawaan intel cukup murah dan terjangkau dan kinerja yang cukup terbilang bagus segimana mestinya, kalian bisa mengupgradenya kapan aja, yang perlu diperhatikan dalam membeli fan cooler kalian musti Socket pc yang kalian pakai
7.Fan Case
Fan case sangat penting untuk sistem pendingin pc kalian jika fan cooler untuk mendinginkan prosesor kalian maka fan case berfungsi sebagai pendingin untuk semua komponen yang ada di dalam komputer kalian.
Ukuran dan jumlah yang diperlukan untuk komputer kalian berbeda-beda sesuai dengan ukuran dan kapasitas fan case yang support dengan casing komputer kalian.
Perlu diperhatikan juga posisi dalam menaruh fan case kalian, karena airflow yang kurang bagus dapat membuat komputer kalian cepat panas dan merusak semua komponen kalian.
8.Case standar jadul
Case standar jadul kurang estetik dan kurang kekinian namun ini bisa jadi opsi kalian jika kalian mengingkan casing pc dengan harga yang pas-pasan, dan ingin memodifikasi casing pc kalian sendiri.
Berikut harga komponen tersebut :
1 Motherboard Asrock B75m : Rp.385.000
2 Procesor intel i3 3220 : Rp.125.000
3 Ram 4GB (2) : Rp.160.000
4 Hdd WD Blue : Rp.80.400
5 Fan Cooler : Rp.24.500
6 Psu Ezmax 500w : Rp.219.000
7 Case Standar jadul : 45.000
8 Fan Case : Rp.27.000
total semuanya : Rp. 1.065.900
"Harga ini belum termasuk ongkir dan lain-lain."
Meskipun ada motherboard yang lebih murah daripada b75 seperti h61 dan g34 atau LGA775.
Namun h61 dan LGA755 tidak memiliki usb 3.0
Yang dimana keunggulan usb 3.0 dalam mentrasfer data terbilang cukup cepat.
Dan dengan ram 8GB cukup untuk menjalankan windows 10 dengan baik, sekirannya kalian. Memiliki sebuah budget lebih, kalian bisa membeli SSD RX7 125GB dengan harga Rp. 180.000, keunggulan Ssd ini adalah klaim garansinya yang tidak perlu waktu lama dan terbilang cukup mudah alias tidak ribet.
Dan jika kalian ingin mengupgrade prosesor kalian mungkin i5 3550 adalah pilihan bagus. Kenapa tidak i7 3770 yang memiliki 4 core 8 thread dengan kecepatan 3.9GHz meskipun dengan TDP yang sama dengan i5 3550 yang mana hanya perlu TDP 77w, karena i7 3770 untuk saat ini terbilang cukup mahal yang mana harga terendahnya Rp. 626.000 dengan harga segitu kalian bisa membeli i5 6600 yang mana memiliki 4 core 4 thread dengan 3.9GHz dan TDP 65w yang mana ini termasuk TDP yang cukup rendah.
Sekian rekomendasi dari saya, setiap lapak memiliki harga yang berbeda terkadang ada yang jual lebih mahal dan terkadang ada yang lebih murah tergantung lapak penjualnya.
Dan harga ongkir juga bisa berbeda tergantung jarak dan kurir yang dipakai.
Harga yang tercantum adalah pure harga barang yang saya beli mungkin pengeluaran saya lebih dari segitu karena terkena ongkir dan lain-lainnya